Kamis, 21 Januari 2016

AMD : ZEN Dijadwalkan Hadir di Penghujung Tahun 2016

Lisa Su, CEO and President of Advanced Micro Devices, dalam sesi conference call mengenai laporan finansial AMD di tahun 2015 menyebutkan jika prosesor generasi mendatang berbasiskan arsitektur CPU Zen dijadwalkan akan hadir di penghujung tahun 2016. Hal ini menandakan jika prosesor AMD Zen baru akan dijumpai di pasaran paling cepat pada rentang kuartal akhir 2016 antara bulan Oktober sampai Desember. Lisa Su tidak luput menyebutkan jika proses pengembangan prosesor AMD Zen telah berada pada jalur yang tepat sehingga mampu meraih peningkatan IPC (Instruction Per Clock) 40% lebih tinggi dibandingkan generasi sebelumnya.


Produk AMD berbasiskan arsitektur CPU Zen diperkirakan akan mendarat pertama kali di platform PC desktop dan sepertinya ditargetkan untuk perangkat komputasi performa tinggi atau sistem gaming. Untuk perangkat server dan datacenter diperkirakan akan hadir pada permulaan tahun 2017. Prosesor AMD Zen sebelumnya juga dikabarkan akan hadir pada perangkat notebook/laptop tetapi belum diketahui tepatnya kapan akan mulai diimplementasikan pada platform tersebut.

Seiring waktu, memang semakin banyak detail terungkap mengenai prosesor masa depan AMD tersebut. Baru-baru ini dikabarkan jika seluruh produk AMD berbasiskan arsitektur CPU Zen akan menggunakan satu jenis soket yaitu AM4, baik untuk FX Series atau APU Series. AMD juga dikabarkan akan menggunakan proses fabrikasi 14 nm jenis FinFET untuk menciptakan produk prosesor berbasiskan arsitektur CPU Zen. Penurunan ukuran proses fabrikasi diharapkan mampu memberikan rasio performance/Watt jauh lebih baik dibandingkan produk generasi terdahulu.

Prosesor AMD dengan arsitektur CPU Zen telah menjadi perbincangan hangat selama ini sejak pertama kali diberitakan rencana kemunculannya. Terlebih bukan tidak mungkin dengan munculnya produk AMD berbasiskan arsitektur CPU Zen akan membuat kancah persaingan prosesor PC (Personal Computer) akan semakin seru ke depannya.

Sumber : JR

0 komentar:

Posting Komentar