Sabtu, 20 Februari 2016

Gigabyte Hadirkan Motherboard Baru untuk AMD AM3+

Gigabyte baru saja memperkenalkan motherboard baru mereka untuk lini pendukung soket AMD AM3+ dengan berbagai fitur baru yang sesuai dengan kebutuhan pengguna PC saat ini. Motherboard baru tersebut disebut sebagai Gigabyte GA-990FX-Gaming. Nama motherboard tersebut menunjukkan bahwa Gigabyte menggunakan chipset teratas untuk soket AM3+, AMD 990FX, di motherboard baru ini.
Motherboard 990FX-Gaming ini dilengkapi dengan slot SSD M.2 dengan dukungan NVMe dan port USB 3.1 untuk mengakomodasi storage kencang yang ada saat ini. Terdapat 6 port SATA 6 Gbps dan 3 slot PCIe x16 di motherboard ini, di mana 2 di antaranya berjalan di standar PCIe 2.0 x16 dan satu lagi berjalan di PCIe 2.0 x4. Gigabyte juga melengkapi motherboard ini dengan Killer E2201 untuk networking serta sistem audio AMP-Up, di mana pengguna bisa mengganti Op AMP ke pilihan lain yang sesuai dengan selera audio mereka.

Untuk prosesor, motherboard ini telah disiapkan untuk mendukung penggunaan prosesor FX 9000 Series dengan TDP hingga 220 W. Ini berarti motherboard ini bisa mengakomodasi penggunaan prosesor FX 9590 yang merupakan prosesor AMD FX AM3+ tekencang dari AMD saat ini. Gigabyte juga menyebutkan motherboard ini cocok untuk digunakan bersama dengan FX 8370 dengan Wraith Cooler yang baru dipasarkan AMD.

990FX-Gaming sendiri akan dipasarkan dalam waktu dekat ini dengan harga kisaran $ 150.

Sumber : JR

0 komentar:

Posting Komentar